PKS Gelar Aksi, Pedagang Raup Rejeki


PKS TEBET -  PKS gelar Aksi, Pedagang Raup Rejeki. Ungkapan ini mungkin sangat tepat untuk menggambarkan suka cita yang dirasakan para pedagang yang mangkal di sekitar Monas. Mereka mendapat berkah keuntungan dari aksi demontrasi yang digelar oleh PKS.

Seperti yang terjadi pada seorang pedagang  Ice cream di kawasan Monas, sebut saja namanya   Mulyanto. Ice cream yang ia bawa dengan menggunakan sepeda, laris manis dibeli oleh anak-anak  yang ikut serta dalam aksi protes PKS atas penghinaan yang dialamatkan pada Nabi Muhammad SAW.

Mulyadi merasa senang dagangannya laris manis, karena biasanya menjelang sore ice cream di boxnya masih menumpuk. "Setiap hari saya bawa 400 bungkus, sekarang tinggal 100an," ucap pria yang tinggal di kawasan Tanah Abang ini.

Mulyadi mengaku sengaja datang ke kawasan Monas  agar dagangannya laris. Biasanya ia mangkal di daerah Cikini, tapi ia melihat gerombalan masa PKS bergerak menggunakan bus. Ia pun bertanya kepada seorang kader apakah akan ada aksi di Monas. Saat mendapat jawaban ya, Mulyadi pun langsung mengayuh sepedanya ke kawasan Monas. "Saya kemari, karena yakin pasti ramai, dan biasanya ice cream saya habis," ujarnya disertai senyum sumringah.

Hal yang sama juga dirasakan oleh tukang ketoprak Marjuki. Dagangannya hampir habis di beli para peserta aksi. Sejak aksi dimulai, tangannya tak henti-henti mengulek kacang dan meramunya dengan toge, mie dan lontong. Berpuluh-puluh piring telah ia sajikan untuk para kader yang tampak kelaparan.  Ia pun bersyukur daganganya laris manis. Dan berharap dagangannya akan terus laris seperti saat digelarnya aksi PKS.

Tidak hanya Mulyanto dan Marjuki saja yang meraup keuntungan. Pedagang lainnya juga merasakan hal yang sama. Tukang baso, mie ayam, soto, bakwan malang, es kelapa, teh botol, bahkan gula-gula,  semua memperoleh limpahan  rizki di tengah aksi. (adine/PKS JAKARTA) 
thumbnail
About The Author

Ut dignissim aliquet nibh tristique hendrerit. Donec ullamcorper nulla quis metus vulputate id placerat augue eleifend. Aenean venenatis consectetur orci, sit amet ultricies magna sagittis vel. Nulla non diam nisi, ut ultrices massa. Pellentesque sed nisl metus. Praesent a mi vel ante molestie venenatis.

0 komentar